PotretKasus.com |TUBA – Jelang Idul Fitri 1444 Hijriah, 24 (dua puluh empat) Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Kampung Mulyaaji, Kecamatan Meraksaaji, Kabupaten Tulangbawang, terima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Extrem, kegiatan dilaksanakan di balai kampung setempat, Kamis (13/04/2023).
Penyaluran BLT-DD Ekstrem tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Kampung (Kakamp) Mulyaaji, Mulyadi, dalam kegiatan itu turut dihadiri Sekcam Meraksaaji Adiantori, Babinsa, Bhabinkamtibmas, PD, PLD, BKP kampung setempat.
Kakamp Mulyadi, mengatakan penyaluran BLT-DD Ekstrem tersebut guna pemilihan ekonomi dan mengentaskan kemiskinan warga setempat pasca Pandemi Covid-19 yang melanda.
“BLT-DD Ekstrem yang kita salurkan ini untuk 24 KPM dan telah sesuai dengan kriteria penerima serta acuan Permendes dan Permenkeu Permenkeu RI) Nomor 201/PMK.07/2022, yang dijadikan sebagai landasan mutlak bagi desa dalam mengelola dana desa tahun 2023,” kata dia.
Ia menuturkan, per KPM mendapatkan 900.000 (sembilan ratus ribu rupiah). Lantaran, penyaluran tahap I tersebut Periode Januari sampai Maret.
“Saya berharap bantuan ini bisa dipergunakan sesuai peruntukan atau kebutuhan jelang lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah. Semoga bermanfaat bagi para KPM,” harap dia.
Sementara, Urip (80) KPM setempat mengatakan, bahwa mengapresiasi terhadap pemerintah kampung setempat yang telah membantu meringankan guna memenuhi kebutuhan jelang lebaran.
“Terima kasih saya mengapresiasi atas perhatian pemerintah atas bantuan BLT-DD Ekstrem ini adalah sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat,” tutup dia. (M.Saini)